Breaking News

Daftar Program Prioritas 100 Hari Gubernur Jabar Ridwan Kamil

image_title
Shiomonyet.com – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mulai mematangkan program 100 hari. Pada langkah pertama, Ridwan membutuhkan kerja sama dari pimpinan 27 Kabupaten Kota.
Bahkan untuk mematangkan program itu, Ridwan akan membuat forum komunikasi khusus grup WhatsApp dengan kepala-kepala daerah.
“Koordinasi dulu, di mana-mana saya gak mungkin tune in tanpa koordinasi. Maka sederhana, besok WA Grup dibentuk,” ujar Ridwan di Gedung Sate Kota Bandung, Jawa Barat, Kamis 6 September 2018.
Selain grup WhatsApp, Ridwan akan berkunjung ke masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD) lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Barat.
“Besok keliling ke daerah-daerah, keliling ke dinas-dinas, saya butuh waktu sebagai orang baru untuk menyerap, setelah itu rilis sebuah program, ada yang 100 hari, ada yang tiga tahun, ada yang lima tahun,” katanya.
LIHAT JUGA

“100 hari yang disiapkan ada program satu desa satu perusahaan sudah siap, ada program pesantren sudah siap, ada program provinsi digital, petani kepala desa dengan smartphone,yang terkoordinasi sudah siap,” katanya.
Sedangkan untuk di perkotaan yaitu program smart city juga masuk program kerja 100 hari. Emil menambahkan, dalam program 100 hari ini dipastikan tidak ada program tindak lanjut program pembangunan infrastruktur.
“Isu-isu yang sifatnya smart city dalam waktu satu tahun juga bisa ke kejar. Saya kira itu yang paling realistis, tapi kalau berharap saya ada infrastruktur-infrastruktur, itu target (di program) tiga tahun bukan di 100 hari,” katanya.

Tidak ada komentar